Perspektif

JIKA HIDUP ADALAH MEMBERI, BERBAHAGIALAH PARA PENULIS

Berdasarkan fasafah Jawa, manusia yang dikategorikan ‘Dadi Wong’ (sudah layak jadi orang ideal), bukan karena tingginya pendidikan, kesuksesan karier, ataupun banyaknya harta. Tetapi seberapa bermanfaat hidupnya bagi orang lain. Dalam Bahasa Jawa, istilahnya ‘migunani tumraping liyan’ (berguna bagi orang lain).

Sudah menjadi hukum alam, siapa yang banyak memberi, tak akan habis apa yang diberikannya itu, tetapi malah akan semakin bertambah.

Jika selama berkarier, kita sering memberi kemudahan kepada orang lain, akan banyak kemudahan yang kita peroleh selama kita berkarier. Atau jika mempunyai banyak ilmu, skill atau pengalaman, dan kita banyak berbagi ilmu kepada yang lain, akan semakin bertambah ilmu kita.

Misalkan Anda memiliki kemampuan menulis. Jadilah seorang penulis. Tulisan Anda akan dibaca banyak orang. Berpotensi mencerahkan orang yang membacanya. Setiap huruf tulisan Anda akan terhitung sebagai pahala karena ‘migunani’ bagi orang lain.

 Berbahagialah para penulis.

Coba simak apa yang disampaikan Jozep Edyanto di video berikut.